AYAM BEL MART Harapan Indah
Daftar Isi
Ayam hampir sudah menjadi makanan sehari hari bagi sebagian masyarakat kita. Namun untuk mendapatkan ayam yang baik juga tidak mudah. Banyak beredar isu ayam tiren, ayam suntik, ayam ayam yang lain. Bagi Warga Seputar Harapan Indah kini sudah tersedia gerai Ayam BEL Mart yang sangat terjaga kwalitasnya.
MENIKMATI kehidupan seimbang antara pekerjaan, keluarga, dan kesehatan adalah sesuatu yang berharga dan jadi dambaan setiap orang. Bagi masyarakat urban, keseimbangan itu tentu tidak bisa dilepaskan dari rutinitas kehidupan kota yang menuntut pola hidup serba cepat dan praktis. Tak terkecuali kepraktisan memenuhi kebutuhan daging ayam sebagai menu kesukaan mayoritas penduduk Indonesia.
Selain kandungan protein yang sangat tinggi dan baik untuk kesehatan, variasi masakan bisa dikreasikan dari daging ayam, yang menjadikannya seolah menu yang tidak membosankan. Di samping keterampilan mengolah bumbu dan cara memasaknya, kelezatan dan cita rasa masakan berbahan ayam sangat dipengaruhi oleh kualitas ayam itu sendiri.
Untuk itulah, Bel-Mart hadir menjadi bagian dari gaya hidup masyakarat yang praktis, nyaman, dan menyehatkan. Hadir di penghujung 2009, Bel-Mart adalah convinience meat shop yang menyediakan segala jenis daging ayam, mulai dari daging ayam segar, ayam dibumbui, daging ayam olahan, maupun yang telah siap makan–ayam panggang rotisserie. Bahkan tersedia juga bahan masakan olahan daging ayam yang dikhususkan untuk anak-anak.
Didukung sepenuhnya oleh PT SieradProduce—salah satu produsen pakan ayam terbesar di Indonesia—menjadikan kualitas dan keamanan seluruh produk ayam di Bel-Mart terjamin. Menjawab berbagai kekhawatiran tentang ketidaklayakan daging ayam yang beredar di pasaran, Bel-Mart hadir sebagai jawaban penyediaan daging ayam segar berkualitas yang telah tersertifikasi.
Dalam menjaga kualitas semua produk daging ayam segarnya, Bel-Mart mempunyai kendali mutu produk yang diawasi sangat ketat di semua store Bel-Mart, di mana daging ayam berasal dari bibit ayam unggul yang diternakkan secara sehat dengan makanan ternak bermutu serta ayam yang dijual dijamin aman untuk dikonsumsi dan bebas dari penyakit karena di potong di Rumah Potong Ayam (RPA) SieradProduce yang menjalankan standar HACCP & Biosecurity, serta menerapkan cara dan sistem potong canggih sehingga daging ayam lebih empuk dan lezat. Selain kenyamanan dan jaminan kualitas produk, Bel-Mart juga menerapkan harga yang sangat kompetitif. Bel-Mart juga menyediakan layanan antar (delivery) untuk memberi kemudahan kepada konsumen.
Saat ini, store Bel-Mart dapat ditemui di area JADETABEK yaitu Tebet, Rawamangun, Cinere, Taman Palem, Taman Galaksi, Bintaro, Cirendeu, Greenville, Sunter, Ciledug, Cibubur, Harapan Indah Bekasi, BSD, Radio Dalam, Depok, Jati Asih, Greenville, Tanjung Duren, Villa Nusa Indah, Kelapa Gading, Narogong, dan masih akan terus berkembang dengan merambah daerah-daerah sekitarnya.
Untuk yang di Harapan Indah melayani dari jam 7 pagi sampai jam 21 malam dan lokasi tepatnya ada di Jl. Bulevar Hijau Raya. Tepatnya bila anda masuk Kota Harapan Indah melalui Gerbang Utama di Jalan raya Bekasi, silahkan ikuti terus melewati Bundaran bekas Patung 3 Mojang anda tetap lurus dan mentok belok ke kiri melewati depan Carefour dan Sport Club Harapan Indah. Anda silahkan balik arah di bundaran Sport Center tersebut dan setelah melewati RS Citra Harapan Dan SPBU silahkan belok ker kiri dan ikuti jalan itu selanjutnya tengoklah ke sebelah kiri maka akan terlihat Ayam Bel Mart
Nara sumber : OKEZONE
====================
Artikel ini ditayangkan oleh "Seputar Harapan Indah"
Semua dilandasi dengan niat yang baik, pihak-pihak yang bersangkutan kami promosikan dan para pengunjung web ini mendapatkan informasi yang bermanfaat !
Semua dilandasi dengan niat yang baik, pihak-pihak yang bersangkutan kami promosikan dan para pengunjung web ini mendapatkan informasi yang bermanfaat !
Namun apabila ada pihak pihak yang keberatan akan artikel kami ... Silahkan segera hubungi kami dan kami akan merevisi atau bahkan menghapusnya. Namun sebaliknya bila ada pihak pihak yang merasa artikel kami kurang lengkap dan anda bermaksud melengkapinya silahkan hubungi kami atau menambah langsung melalui kolom komentar dibawah ini !
Terakhir... bila para pengunjung merasa web ini bermanfaat dan ingin membantu mengembangkannya... dengan senang hati kami menerima DONASI anda via rekening BCA kami 5210.510.500 a/n Herybertus Wahyu Widodo
Terakhir... bila para pengunjung merasa web ini bermanfaat dan ingin membantu mengembangkannya... dengan senang hati kami menerima DONASI anda via rekening BCA kami 5210.510.500 a/n Herybertus Wahyu Widodo
Web ini didukung penuh oleh TURTLE 3 Broadband Network, penyedia internet handal di Seputar Harapan Indah