Batas Limit ATM BCA per hari

Daftar Isi
[update : 29 April 2016]

Wadiabala Seputar Harapan Indah... kami berterima kasih atas kepercayaan para wadiabala kepada Seputar Harapan Indah (dot) com. Banyak sekali pertanyaan yang sangat beragam mencari informasi kepada kami.  Kami sangat senang bila dapat membantu... Namun demikian kami juga manusia yang tidak sempurna. Kami mohon maaf bila ada sebagian dari wadiabala yang menganggap kami tahu segalanya... 

Namun demikian kami akan mencoba mencari tahu setiap ada pertanyaan yang masuk ke redaksi kami.  Seperti kali ini... ada wadiabala yang menanyakan tentang batas transfer menggunakan ATM BCA per hari... sebetulnya hal ini bukan informasi dalam koridor kami, namun kami senang bila dapat membantu.




Berikut ini informasi mengenai batas limit ATM BCA per hari... semoga dapat menjadi solusi anda.
Limit ATM BCA per Hari


Berikut perubahan limit kartu ATM BCA per 1 Februari 2016:

- Transfer antar-rekening BCA

  • Silver Rp 25 juta
  • Gold Rp 50 juta
  • Platinum Rp 100 juta

- Debit BCA

  • Silver Rp 25 juta
  • Gold Rp 50 juta
  • Platinum Rp 100 juta

- Transfer antarbank

  • Silver Rp 10 juta
  • Gold Rp 15 juta
  • Platinum Rp 25 juta

- Setoran tunai di CDM

  • Silver Rp 15 juta
  • Gold Rp 30 juta
  • Platinum Rp 50 juta

Selain itu, BCA pun menaikkan biaya administrasi bulanan yang berlaku sejak Januari 2016. Dalam hal ini, biaya administrasi tahapan Silver naik dari Rp 13.000 menjadi Rp 15.000, sedangkan tahapan Gold naik dari Rp 13.000 menjadi Rp 17.000.

"Ini untuk penyesuaian biaya operasional karena inflasi, kemudian ada investasi tambahan (perseroan)," ucap Ina.

BCA juga menyesuaikan nilai minimum yang ditahan  untuk tahapan Silver dan Gold menjadi Rp 50.000 dari sebelumnya Rp 10.000.


Demikian sekilas info semoga bermanfaat !

referensi : BCA

>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>
Bila dirasa informasi kami ini bermanfaat bagi anda... baik anda sebagai pembaca yang mencari informasi maupun anda sebagai narasumber yang kami promosikan...  Kami atas nama WELL PROJECT management akan berterima kasih bila anda sudi menDONASIkan sebagian rejekinya untuk turut serta mendukung pengembangan SEPUTAR HARAPAN INDAH DOTCOM ini agar menjadi One Stop Information of Harapan Indah City yang bermanfaat bagi banyak orang ! Silahkan KLIK DISINI UNTUK DONASI !